Suara Burung Lovebird Koek Koek dan Ngekek dari Ombyokan
Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Widget Atas Posting

Suara Burung Lovebird Koek Koek dan Ngekek dari Ombyokan

Topic [Show]

Halo sahabat kicau, kali ini Admin akan berbagi sebuah video bagaimana sebuah lovebird yang dibeli dari Ombyokan memiliki prospek bagus sehingga kalian bisa mencetak lovebird Ombyokan tersebut menjadi seekor Lovebird yang Gacor.

Merawat lovebird bukan perkara mudah, seorang kicau mania wajib menemukan karakter burung lovebird terlebih dahulu dengan cara memantaunya saat pagi hari, setelah proses pemandian dan penjemuran.

Lovebird yang gacor dan berdurasi biasanya dibeli dari peternak burung dari indukan yang memiliki suara ngekek yang panjang.

Ini memang benar dan kebanyakan kicau mania membeli paud tersebut dari peternak lovebird.

Bagaimana dengan harga paud Lovebird tersebut?

Tentu harga yang ditawarkan cukup bervariasi, mulai dari 70.000 sampai 200.000 per ekor paud usia 3 bulan.

Bagi seorang pemula, tentu harga tersebut terbilang cukup tinggi, sehingga salah satu alternatif agar bisa memelihara burung lovebird dirumah adalah dengan membelinya di Ombyokan dari pasar burung terdekat.

Mencetak lovebird gacor memang membutuhkan biaya besar dan perawatan yang serius, namun tidak berlaku lagi jika anda mau membelinya dari ombyokan.

Harus kalian ingat, bahwa Lovebird yang dibeli dari ombyokan pun bisa kita jadikan burung gacor atau konslet yang memiliki durasi panjang.

Bagaimana cara memilih Lovebird Prospek dari Ombyokan di pasar burung?

Caranya cukup sederhana dan ini sudah saya buktikan sendiri dan hasilnya cukup memuaskaan.

1. Pilih lovebird penguasa. Jika kalian ingin membeli lovebird dari Ombyokan, maka pilihlah Lovebird yang memiliki sifat penguasa. Artinya burung tersebut tidak suka apa bila ada Lovebird lain yang mendekati dirinya.

Jika ada Lovebird lain yang mendekati dirinya maka besar kemungkinan lovebird prospek akan mengusir dan melawannya.

2. Lovebird memiliki gerakan gesit. Ya, Lovebird prospek memilki gerkan yang cukup gesit meskipun dia berada dalam sangkar kotak bersama dengan kelompoknya. Pastikan kalian memilih tipe lovebird yang seperti ini ya gaes ...

3. Suka ngekek di Ombyokan. Lovebird yang suka ngekek di Ombyokan menandakan jika burung tersebut memiliki prospek yang sangat bagus dan dipastikan memiliki karakter ngekek jeda rapat. Nah, jika kalian melihat lovebir sepert ini diombyokan, maka sebaiknya segera membelinya. Itulah kilasan singkat tentang Lovebird yang dibeli dari Ombyokan di pasar burung.

Berikut kami tampilkan 1 buah video paud lovebird yang saya beli dari Ombyokan pasar burung kuripan pekalongan jawa tengah.



Suara burung Lovebird, cara memilih Lovebird dari Ombyokan, cara merawat lovebird yang dibeli dari ombyokan, tips agar suara lovebird gacor, Masteran lovebird.